Operasi Tangkap Tawon SAR FKAM Ngawi

Foto bersama relawan gabungan usai evakuasi sarang tawon

FKAM.ID, NGAWI – Awal kronologinya, salah seorang tetangga Bapak Saidi yang hendak pulang dari warung dikejutkan dengan adanya sarang tawon vespa afinis di atap rumah Bapak Saidi. Lumayan cukup besar sarangnya. Karena khawatir sarang tersebut semakin membesar dan memakan korban sengatan, akhirnya adanya sarang tawon tersebut dilaporkan kepada Tim SAR FKAM terdekat agar dilakukan evakuasi dan diamankan.

Relawan Gabungan Sedang menyiapkan cairan pembasmi serangga.

SAR FKAM berkoordinasi dengan Gabungan Relawan Ngawi selatan pun melakukan tindakan evakuasi sarang tawon yang berada di rumah Bapak Saidi yang beralamat di Desa Klampisan Kecamatan Geneng Kabupaten Ngawi. Dengan menggunakan cairan pembasmi serangga, dan pengambilan sarang tawon dengan sangat berhati-hati, Alhamdulillah Operasi Tangkap Tawon dapat berjalan aman dan lancar.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *