FKAM Brebes Bersih Masjid di Bali

FKAM.ID, BREBES — Dalam rangka menebarkan semangat kepedulian dan cinta terhadap rumah Allah, DPD FKAM Brebes bersama Resik Resik Masjid (RRM) Brebes bersinergi dengan tim Resik Resik Jateng – DIY melaksanakan kegiatan sosial bertajuk “Goes to Bali” pada tanggal 11–15 April 2025. Kegiatan ini mengusung tema besar “Bersih Masjidku, Bersih Negeriku”, dengan fokus utama pada aksi bersih-bersih masjid di wilayah Jembrana Bali.

Rombongan berangkat dari Brebes pada Kamis malam, 10 April 2025 pukul 23.00 WIB, membawa semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap kebersihan masjid sebagai pusat peradaban umat. Perjalanan etape pertama menuju Masjid Al-Falah Sragen, dan tiba pada Jumat pagi 11 April 2025 pukul 07.00 WIB. Di masjid ini, rombongan melaksanakan shalat Subuh berjamaah, dilanjutkan dengan istirahat dan persiapan untuk menunaikan shalat Jumat bersama masyarakat sekitar.

Usai Jumatan, rombongan melanjutkan perjalanan ke Masjid Al-Falah Surabaya pukul 14.00 WIB, dan tiba pada pukul 19.15 WIB. Di masjid ini, rombongan bermalam, sekaligus mempersiapkan diri untuk melanjutkan perjalanan menuju Bali pada keesokan harinya.

Program ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi dan sinergi antar daerah, tetapi juga sebagai bentuk kontribusi nyata dalam menjaga kebersihan, kenyamanan, dan kehormatan rumah-rumah Allah. Dengan semangat gotong-royong dan cinta terhadap masjid, para relawan ingin menyampaikan pesan bahwa menjaga kebersihan masjid adalah bagian dari upaya membersihkan hati dan negeri.

Semoga langkah kecil ini menjadi bagian dari amal jariyah, dan membawa keberkahan bagi semua pihak yang terlibat.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *